200 Orang “Pasukan Biru” Terima Bantuan Paket Sembako dari PT HBAP Sumsel 8

Sen, 27 Mar 2023 02:09:22pm Dilihat 758 kali author aldo muara enim
C98736A7-0D2C-477A-B84D-11F5C0951ED5
[Sassy_Social_Share]

Platmerah.Net I MUARA ENIM (SUMSEL) – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah, Ph.D serahkan secara simbolis paket bantuan sembako bantuan dari PT Huadian Bukit Asam Power (HBAP) Sumsel 8 kepada para tenaga kebersihan UPTD Persampahan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Muara Enim, di Ruang Rapat Pangripta Nusantara Kantor Bappeda Muara Enim, Senin pagi (27/03/2023). 
 
Dalam kesempatan itu, General Manager PT HBAP Sumsel 8 Gusti Anggara menjelaskan, bahwasanya 200 bantuan sembako ini merupakan wujud apresiasi kepada para tenaga kebersihan UPTD Persampahan Dinas Lingkungan Hidup atas telah diraihnya 14 kali secara berturut-turut Piala Adipura bagi Kabupaten Muara Enim.
 
 
Sementara itu, Plt Bupati dalam sambutanya mengungkapkan bahwa dirinya begitu bangga akan para tenaga kebersihan atau yang kerap disapa dengan sebutan ”Pasukan Biru”, merupakan ujung tombak mekanisme pengelolaan sampah di Kabupaten Muara Enim.
 
“Tanpa kalian belum tentu kabupaten Muara Enim dapat meraih Piala Adipura, namun saya ingatkan keberhasilan ini jangan membuat kita berpuas diri akan tetapi dijadikan motivasi dalam menjalankan tugas dan amanah yang kita emban terutama dalam mengatasi permasalahan sampah di Bumi Serasan Sekundang,”tuturnya.
 
“No one countries are immune to rubbish, saya ulangi tidak ada satupun negara yang kebal akan sampah oleh karena itu antisipasi harus well planned (terencana dengan baik),”lanjutnya.
 
Lebih lanjut dirinya menjelaskan, untuk menanggulangi permasalahan sampah inovasi-inovasi harus tetap hadir, pasalnya tidak mungkin permasalahan sampah ini dibebankan sepenuhnya kepada UPTD Persampahan. Kedepan tentunya kita harapkan akan hadirnya inovasi baru dengan bekerjasama dengan pihak perguruan tinggi yang ada di Sumsel untuk menciptakan suatu alat maupun mekanisme yang baik dalam menangani sampah di Bumi Serasan Sekundang. 
 
Tak lupa, diakhir sambutanya Plt Bupati mengucapkan terima kasih kepada PT HBAP atas perhatiannya terhadap pasukan biru UPTD Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Muara Enim.
 
Hadir juga mendampingi Plt Bupati, Sekda Muara Enim yang baru Ir Yulius,M.Si, Kadis Lingkungan Hidup Ir. Kurmin, M.Si, dan GA CSR & Corcom Manager HBAP Giana Hadi, serta para pasukan kebersihan UPTD Persampahan DLH. (HAI)

News Feed

KPU Depok Tetapkan Nama-Nama 50 Anggota DPRD Setempat

Ming, 24 Mar 2024 10:46:48pm

  KPU Depok Tetapkan Nama-Nama 50 Anggota DPRD Setempat Platmerah.net. Tercatat 50 Orang Anggota DPRD Kota Depok yang akan menduduki kursi...

PKB Akan Usung Syaiful Huda Untuk Pilkada Gubernur Jawa Barat November Mendatang

Sab, 23 Mar 2024 02:32:23pm

PKB Akan Usung Syaiful Huda Untuk Pilkada Gubernur Jawa Barat November Mendatang PlatMerah.net, Depok- PKB Jawa Barat dengan bekal 15 Kursi di...

LSM Kapok:  Bangunan Oulet HB Diduga Melanggar Garis. Sepadan Saluran?

Rab, 20 Mar 2024 12:31:54am

LSM Kapok:  Bangunan Oulet HB Diduga Melanggar Garis. Sepadan Saluran? Platmerah.net,Depok- Meskipun  sudah   beroprasi dan melayani...

UPT Puskesmas Cipayung Turunkan Enam Petugas Lakukan Penyelidikan  Epidemilogi

Sel, 19 Mar 2024 05:18:04pm

    UPT Puskesmas Cipayung Turunkan Enam Petugas Lakukan Penyelidikan  Epidemilogi Platmerah.net,Depok-UPT Puskesmas Cipayung...

Awali Safari Ramadan 1445 H, Plt Asisten III Hadiri Safari Di Desa Datar Lebar Semende Darat Ulu (SDU)

Sel, 19 Mar 2024 11:06:50am

Platmerah.NetI MUARA ENIM (SUMSEL) - Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim diwakili Plt Asisten III Bidang Administrasi dan Umum, M. Tarmizi Ismail,...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 49
  • Visit Today : 61
  • Visitors Total : 75844
  • Visit Total : 141268