Platmerah - Bongkar Fakta Tajam Dan Terarah

Ekspor Indonesia 2021 Capai Rekor Tertinggi, Kemendag Kembali Beri Apresiasi Primaniyarta dan Primaduta

Kam, 7 Apr 2022 08:59:10am Dilihat 569 kali author Rintos Sastro Sinambela
IMG-20220407-WA0002

PLATMERAH || JAKARTA ||  Kementerian Perdagangan kembali akan menganugerahkan Penghargaan Primaniyarta dan Primaduta Tahun 2022 kepada para pelaku ekspor berprestasi dan pembeli/importir internasional yang loyal. Pemberian penghargaan ini diharapkan dapat mendorong optimisme dan meningkatkan capaian Indonesia dalam perdagangan global terutama dalam kondisi pemulihan ekonomi global akibat pandemi Covid-19.
Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Didi Sumedi mengungkapkan, pada 2021 Indonesia mencetak nilai ekspor terbesar senilai USD 231,54 miliar. Dari nilai tersebut, ekspor nonmigas tercatat sebesar USD 219,24 miliar.

Indonesia memiliki eksportir-eksportir tangguh yang telah berjasa meningkatkan nilai ekspor nasional dan tentunya menjadi alasan loyalitas pembeli produk Indonesia, Jakarta, 6 April 2022.

Penghargaan Primaniyarta dan Primaduta merupakan bentuk apresiasi kepada eksportir nasional dan importir luar negeri yang terus menumbuhkan ekspor Indonesia di tengah pandemi yang mengakibatkan lesunya perdagangan dunia, ujar Didi

Penghargaan Primaniyarta merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan Pemerintah untuk para eksportir dalam meningkatkan ekspornya secara berkesinambungan.

Penghargaan ini bertujuan mengapresiasi para eksportir sekaligus memberikan inspirasi dan motivasi bagi pelaku ekspor lainnya serta mendorong pertumbuhan jumlah pelaku ekspor tangguh dan berdaya saing.

Sedangkan penghargaan Primaduta diberikan kepada para pembeli luar negeri produk Indonesia yang secara kontinu dan loyal membeli produk Indonesia dengan tren yang terus meningkat. Dengan penghargaan ini diharapkan importir dapat terus mempromosikan, meningkatkan jumlah, dan memperluas jenis produk Indonesia yang diimpor, jelas Didi.

Dalam waktu dekat, lanjut Didi, pendaftaran bagi para eksportir yang berminat mengikuti seleksi Penghargaan Primaniyarta 2022 akan dibuka. Informasi lebih lanjut akan diumumkan secara berkala melalui media sosial seperti www.djpen.kemendag.go.id. Peminat juga dapat menghubungi panitia Primaniyarta melalui e-mail: primaniyarta@kemendag.go.id.

Tahun 2021, Kemendag menganugerahkan penghargaan Primaniyarta kepada 20 eksportir berprestasi yang terdiri atas 7 kategori yaitu eksportir pembangun merek global, eksportir pelopor pasar baru, eksportir pelopor produk baru, eksportir produk berkelanjutan, eksportir teknologi tinggi, eksportir digital marketing, dan eksportir muda.

Sedangkan untuk Primaduta 2021, Kemendag menganugerahkan kepada 25 buyers dari 25 negara importir yang terbagi dalam kategori pasar utama dan kategori pasar potensial.

“Presiden RI diharapkan berkenan menganugerahkan penghargaan Primaniyarta 2022 di penghujung tahun ini,” pungkas Didi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed

Terkait Parkir Viral 5000, Bobi Sitinjak, Hadiri Undangan Klarifikasi Polsek Parapat

Rab, 22 Mar 2023 05:29:58pm

PLATMERAH || MEDAN || Viralnya sebuah perbicangan hangat di media sosial antara pemilik mobil BS dengan “petugas parkir” MS di kawasan Pantai...

2024 Prabowo Harus Jadi Presiden, Kata Zulkarnaen Sambil Menyalurkan 3500 Paket Sembako Ke Warga

Rab, 22 Mar 2023 05:16:24pm

PLATMERAH || MEDAN || Wakil Ketua DPD Gerindra Sumut (Zulkarnaen SKM) membagikan 3.500 sembako kepada warga masyarakat tidak mampu, anak yatim dan...

Menteri BUMN Erick Thohir Dinilai Cipayung Plus Sumut Gagal Sebagai Menteri Hanya “No Action, Conten Only”

Rab, 22 Mar 2023 05:09:29pm

PLATMERAH || MEDAN || Pemandangan tak biasa terlihat di berbagai sudut jalan Kota Medan. Hal ini dikarenakan banyaknya spanduk yang bertebaran...

Silahturahmi Dan Audiensi Pengurus MT Balai Wartawan Dengan KPU Depok

Rab, 22 Mar 2023 04:03:14pm

Silahturahmi Dan Audiensi Pengurus MT Balai Wartawan Dengan KPU Depok Platmerah.net,Depok- Jelang masuknya Bulan Suci Ramadan 1444 Hijriah,...

MPC Pemuda Panca Sila Depok Berharap Ke Depan Punya Ketua Lebih Visioner, Progresif dan Fresh.

Rab, 22 Mar 2023 11:25:04am

MPC Pemuda Panca Sila Depok Berharap Ke Depan Punya Ketua Lebih Visioner, Progresif dan Fresh. Platmerah.net,Depok- MPC Pemuda...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 40
  • Visit Today : 56
  • Visitors Total : 42938
  • Visit Total : 81920
Chat Whatsapp