Pj. Bupati Muara Enim Lepas 450 Prajurit Satgas Pamtas Yonif 141/AYJP ke Perbatas RI-PNG

Kam, 13 Jun 2024 04:04:58pm Dilihat 237 kali author aldo muara enim
A82F549C-24D6-4F14-AEB2-20FB49AC34FC
[Sassy_Social_Share]

Platmerah.Net I MUARA ENIM (SUMSEL) – Pj. Bupati Muara Enim, Dr. H. Ahmad Rizali, M.A., melepas 450 prajurit Batalyon Infanteri (Yonif) 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa (AYJP) untuk bergabung menuju Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Perbatasan (Pamtas) Wilayah Republik Indonesia dengan Papua Nugini, Rabu siang (12/06/2024) di Lapangan Sai Sohar Batalyon Infantri Yonif 141 AYJP, Desa Karang Raja, Kecamatan Muara Enim. 
 
Selaku inspektur upacara (Irup), Pj. Bupati berpesan agar para prajurit yang akan bertugas selama 1 tahun ini dapat sukses melaksanakan amanah dengan sebaik-baiknya dan berharap semuanya kembali pulang dalam keadaan yang sehat.
 
“Atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Kabupaten Muara Enim, saya mengucapkan selamat bertugas kepada 450 Prajurit Personel Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan Kewilayahan Republik Indonesia – Papua Nugini Tahun 2024 Batalyon Infantri 141/AYJP,”ucap Pj Bupati Muara Enim Ahmad Rizali.
 
Dalam arahannya, Pj. Bupati menekankan bahwa tanggungjawab ini merupakan tugas mulia dalam menjaga kedaulatan negara sehingga para prajurit harus bangga dapat terpilih menjadi garda terdepan bagi seluruh rakyat Indonesia. Pj. Bupati-pun yakin bahwa tidak hanya dirinya yang merasa bangga, namun juga seluruh masyarakat Kabupaten Muara Enim sehingga dirinya berpesan agar para prajurit dapat menjaga nama baik kesatuan maupun Kabupaten Muara Enim. 
 
Ahmad Rizali juga mendoakan keselamatan dan perlindungan dari Tuhan Yang Maha Esa kepada para prajurit yang rencananya akan ditempatkan di Kabupaten Merauke, Kabupaten Mappi dan Kabupaten Asmat, Provinsi Papua Selatan ini.
 
Sementara itu Komandan Yonif (Danyonif) 141 AYJP, Letkol. Inf. Syurya Dharma menjelaskan bahwa para prajurit Satgas Pamtas Yonif 141 AYJP ini akan menuju ke Kodam II Sriwijaya di Palembang dan akan kembali dilepas oleh Pangdam II Sriwijaya melalui kapal laut di Pelabuhan Boom Baru menuju Pelabuhan Tanjung Priok di Jakarta. Selanjutnya akan dilanjutkan pelatihan dan pembekalan selama 1 bulan di Komplek Kostrad Sanggabuana, Kabupaten Karawang, Jawa Barat sebelum kemudian diberangkatkan dengan kapal laut menuju Papua Selatan pada 25 Juli mendatang dengan menggunakan KRI milik angkatan laut.
 
“Kami semua anggota Yonif 141/AYJP berangkat ke Papua mohon doa restunya, kami berangkat dan kembali lengkap tidak kurang apapun.”tutup Danyonif 141/AJP Letkol. Inf. Syurya Dharma.(HAI) 

News Feed

253 Siswa/i SMK Bukit Asam disebar ikuti PKL di Dunia Usaha dan Industri

Rab, 23 Feb 2022 11:42:24am

“Salahsatunya PKL di Tanjung Enim Radio TERAction”   PLATMERAH I TANJUNG ENIM (SUMSEL) - Dalam rangka untuk menyiapkan tamatan Sekolah...

Pada Forum Renja Sekretariat DPRD Kota Depok,Anggota  DPRD Pertanyakan Pokir yang diambil OPD

Sel, 22 Feb 2022 09:17:47pm

Platmerah.net,Depok- Anggota PRD Kota Depok mempertanyakan banyak Pokok Pikiran (Pokir) anggota dewan yang belakangan justru diambil Organisasi...

Kadis PUPR Depok Turun Langsung Tangani Longsor di Perumahan Puri Sriwedari Cimanggis..

Sel, 22 Feb 2022 06:39:21pm

  Kadis PUPR Depok Turun Langsung Tangani Longsor di Perumahan Puri Sriwedari Cimanggis.. Platmerah.Net,Depok-Guna Meng antisipasi longsor...

Aneka Lomba Songsong HUT 103 Damkar

Sel, 22 Feb 2022 03:31:19pm

Aneka Lomba Songsong HUT 103 Damkar   Platmerah.Net,Depok - Mempe ringati HUT Damkar ke103 Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota...

Masalah Minyak Goreng langka, Erick Tohir Harapkan PTPN Group Berikan Solusi

Sel, 22 Feb 2022 12:35:01pm

PLATMERAH || JAKARTA || Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir memastikan Holding Perkebunan Nusantara atau PT Perkebunan Nusantara...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 288
  • Visit Today : 313
  • Visitors Total : 117182
  • Visit Total : 222054