RW 01 Jatijajar Gelar Pembekalan Adminduk Tanpa Bantuan Anggaran dari Dinas

Ming, 12 Jun 2022 07:03:37pm Dilihat 934 kali author Wismo
IMG-20220612-WA0083
[Sassy_Social_Share]

  

RW 01 Jatijajar Gelar Pembekalan Adminduk Tanpa Bantuan Anggaran dari Dinas

platmerah.net,Deppk-RW 01 Kelurahan Jatijajar,Tapos Depok menggelar kegiatan pelatihan dan pembekalan administrasi dasar kependudukan kepada pengurus RT, Kader PKK, DKM, Amil dan tokoh masyarakat.

Kegiatan seperti ini biasanya dilakukan Dinas Disdukcapil namun sayangnya hanya sebatas tingkat Kecamatan.
Ditemui disela kegiatan, Ketua RW 01 Jatijajar, Achmad Mauludin mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan mengenai tertib administrasi
“Kita membantu Pemkot Depok agar tertib administrasi di masyarakat yang baik, kita juga memberikan ilmu kepad para RT dan pengurus lainnya untuk lebih tertib lagi supaya lebih paham dalam menjelaskan ke masyarakat,” ujar Mauludin, Minggu (12/06/2021).

Kami takut kedepannya wilayah Jatijajar ini menjadi metropolis Kota Depok “Banyak pendatang yang datang tapi tidak tahu kependudukannya tidak jelas. Para pengurus lingkungan bisa memberikan masukan kepada warga agar tertib administrasi,” jelasnya.

Untuk Pemerintah Kota Depok kami selaku pengurus berharap sosialisasikan kepada pengurus yang di bawah tentang arti kependudukan, “Arti tertib administrasi bagi RT dan RW supaya kedepan Depok menjadi harapan yang lebih baik dan lebih bagus. Selama ini sosialisasi dilaksanakan pemerintah Kota Depok hanya dilingkungan kelurahan dan kecamatan tidak langsung turun ke bawah, jadi sebagian saja yang tahu. Kita sendiri tiap bulan mambahas segala permasalahan dalam grup pengurus baik hal kecil maupun besar. Dan kegiatan ini murni swadaya dari kami,” tutupnya.

Menanggapi hal tersebut, Lurah Jatijajar Mujahidin menyambut baik kegiatan pelatihan seperti ini
“Luar biasa, ini trobosan yang baru. Baru pertama yang dilakukan Ketua RW 01, kelasnya harusnya bukan RW tapi kelurahan. Mudah-mudahan pelatihan pembekalan ini bisa buat pegangan RT untuk penanganan Adminduk di wilayah masing-masing,” kata Mujahidin.

Sebetulnya dinas ada anggaran untuk sosialisasi seperti ini namun tingkat kecamatan,”Alhamdulillah pak RW sudah melakukan ini duluan dan ini sebuah trobosan luar biasa semoga bisa menjadi contoh RW yang lain. Harapan saya dengan pembekalan ini RT dan pengurus lain bisa mengerti administrasi yang benar supaya permasalahan Adminduk diwilayah segera teratasi,” pungkasnya.

News Feed

Pembangunan Infrastruktur Di Kabupaten Serdang Bedagai Perlu Evaluasi Dari Inspektorat

Jum, 19 Mei 2023 12:54:23pm

PLATMERAH || SUMUT || Bermunculan seperti jamur yang tumbuh di musim hujan, proyek silumanpun merebak sampai ke Desa - desa di Kabupaten serdang...

Erick Thohir Usung Raja Sapta Okto Lanjutkan Pimpin NOC Indonesia

Jum, 19 Mei 2023 11:55:20am

PLATMERAH - Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) Raja Sapta Oktohari diusung para Federasi Nasional (NF) untuk terus melanjutkan tampuk...

Populasi Warga Minang Mencapai 250 Ribu Jiwa Menjadi Potensi Untuk Membangun Depok

Jum, 19 Mei 2023 11:34:04am

Populasi Warga Minang Mencapai 250 Ribu Jiwa Menjadi Potensi Untuk Membangun Depok Platmerah.net,Depok- Silaturahmi dan pengajian rutin...

HM Iman Yuniawan Perpindahan Ke Partai Demokrat Sebuah Pilihan dan Misteri

Kam, 18 Mei 2023 09:47:18pm

HM Iman Yuniawan Perpindahan Ke Partai Demokrat Sebuah Pilihan dan Misteri Platmerah.net,Depok- Bacaleg Partai Demokrat Dapil Enam...

Untuk 12 Kali Pemkot Depok Raih Penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian WTP

Rab, 17 Mei 2023 02:26:05pm

Untuk 12 Kali Pemkot Depok Raih Penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian WTP Platmerah.net,Depok- Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 61
  • Visit Today : 76
  • Visitors Total : 75856
  • Visit Total : 141283