Platmerah - Bongkar Fakta Tajam Dan Terarah

PT. Toba Pulp Lestari Bantu Material Bangunan Kepada Korban Bencana Alam

Kam, 13 Okt 2022 11:08:19am Dilihat 347 kali author Rintos Sastro Sinambela

PLATMERAH || TAPUT || Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, Toba Pulp Lestari (TPL) Sektor Aek Raja menyerahkan dukungan kepada korban yang terdampak bencana alam gempa bumi di Dusun Ranggitgit, Desa Horisan Ranggitgit, Kecamatan Parmonangan, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput). (Kamis, 13/10/2022)

Dukungan berupa Semen sebanyak 50 Sak dan Atap Seng Sebanyak 20 Lembardiberikan langsung oleh Humas TPL Sektor Aek Raja, Jubpri Sibuea kepada keluarga Lambas Manalu dan Keluarga Poltak Manalu.

Jubpri mengatakan dukungan yang diserahkan merupakan wujud kepedulian perusahaan atas terjadinya bencana gempa bumi dengan kekuatan magnitudo (M) 6,0 yang mengguncang Kabupaten Taput pada 01 Oktober 2022 lalu. Gempa bumi tersebut mengakibatkan puluhan orang luka-luka dan ratusan bangunan rumah serta fasilitas umum rusak parah.

”Bantuan yang kami serahkan merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang ada disekitar perusahaan. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk membantu meringankan beban dan keluarga tetap semangat,” ucap Jubpri.

Sebelumnya, sebagai tanggap cepat bencana TPL sudah mendirikan tenda darurat dan dapur umum untuk para korban.

Lambas Manalu, mewakili korban menyampaikan rasa terima kasih dan syukurnya atas dukungan yang diberikan oleh perusahaan.

“Terima kasih kepada TPL yang telah memberikan dukungannya kepada kami yang terdampak bencana gempa bumi. Bencana gempa yang lalu memang membuat kondisi rumah kami mengalami kerusakan. Oleh karena itu, dukungan ini akan sangat bermanfaat bagi kami,” sebut Lambas.

Serah terima dukungan ini juga dihadiri oleh Kepala Desa Horisan Ranggitgit, Gokmaruhum Simamora, turut mengapresiasi dukungan TPL kepada warganya yang terdampak bencana.

“Saya mewakili pemerintah Desa Horisan Ranggitgit mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan perhatian perusahaan kepada warga desa saya. Semoga ke depan TPL semakin sukses agar tetap selalu memperhatikan masyarakat di sekitar,” tutupnya.
( AM )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed

Bobi Uktolseja  Caleg  Partai Perindo Dapil 8 Kota Depok- Kota Bekasi Peringati Hari Ulang Tahunnya ke 26 bersama   Tim Pemenangan

Ming, 1 Okt 2023 09:14:42pm

Bobi Uktolseja  Caleg  Partai Perindo Dapil 8 Kota Depok- Kota Bekasi Peringati Hari Ulang Tahunnya ke 26 bersama   Tim...

Kapolres Purwakarta Jadi Pembaca Teks Pancasila dalam Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Ming, 1 Okt 2023 05:50:03pm

PURWAKARTA - Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain menghadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Taman Maya Datar, Kompleks Kantor...

Satker OP BWS Sumatera II Akan Lakukan Normalisasi Tanggul Banjir di Desa Bukit Cermai Kecamatan Dolok

Ming, 1 Okt 2023 05:30:58pm

Satker OP BWS Sumatera II Akan Lakukan Normalisasi Tanggul Banjir di Desa Bukit Cermai Kecamatan Dolok Platmerah.net,Medan- Akibat jebolnya ...

SMAN 3 Medan Gelar Reuni Akbar Ke – 40

Sab, 30 Sep 2023 09:28:51pm

MEDAN - Ratusan Alumni yang tergabung dalam Ilusman (Ikatan Alumni SMA Negeri) 3 Medan angkatan 1983 turut menghadiri acara Reuni Akbar Ke-40 di...

Nurhayati Izi:”Workshop Caleg Perempuan DPW PPP Jabar sangat berguna”

Jum, 29 Sep 2023 10:48:18am

Nurhayati Izi:"Workshop Caleg Perempuan DPW PPP Jabar sangat berguna" Platmerah.net,Bandung-Dewan Pengurus Wilayah(DPW) Partai Persatuan...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 113
  • Visit Today : 174
  • Visitors Total : 63926
  • Visit Total : 121605
Chat Whatsapp