Malam Perayaan Natal 2023, Sekda Muara Enim Bersama Kapolres dan Dandim Tinjau Beberapa Gereja

Sel, 26 Des 2023 02:13:24pm Dilihat 348 kali author aldo muara enim
2A238717-757C-446E-B3E8-15D52EB61DED
[Sassy_Social_Share]

Platmerah.Net I MUARA ENIM (SUMSEL) – Bupati Muara Enim diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Muara Enim Yulius bersama Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi dan Dandim 0404/Muara Enim Letkol Inf Nugraha melakukan peninjauan ke sejumlah gereja di Kecamatan Muara Enim dan Kecamatan Lawang Kidul Tanjung Enim guna memastikan perayaan Natal di Kabupaten Muara Enim berjalan aman dan lancar, Minggu (24/12/2023) malam.
 
Dalam kunjungannya Sekda Yulius mengatakan, ia bersama Kapolres, Dandim, Kadishub, Kasat Pol-PP, Kadin Kominfo, Camat Muara Enim, dan Camat Lawang Kidul ke sejumlah gereja ini untuk memastikan seluruh umat Kristiani di Kabupaten Muara Enim bisa melaksanakan ibadah Natal dengan aman, nyaman, lancar, dan damai.
 
“Selain bersilaturahmi dengan masyarakat tentu kunjungan kita malam ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh umat Nasrani yang sedang merayakan Natal,”ujar Yulius.
 
 
Ia berharap semoga hikmah Natal tahun ini dapat membawa berkah, kebahagiaan, serta semakin memperkuat keimanan dalam menjalani kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
 
Tak lupa, Yulius mengajak seluruh masyarakat untuk senantiasa memperkuat kebersamaan dan tali silaturahmi antar umat beragama di Kabupaten Muara Enim.
 
“Selamat Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024 kepada seluruh masyarakat yang merayakannya,” ucap Sekda Muara Enim Yulius dihadapan para jemaat Gereja ST. Yosep Tanjung Enim.
 
Sementara itu, Kapolres Muara Enim bersama Dandim 0404/Muara Enim mengatakan keamanan di gereja dalam wilayah Kabupaten Muara Enim sampai saat ini dalam keadaan kondusif, aman dan terkendali.
 
“Kami melakukan peninjauan ini untuk memastikan pelaksanaan ibadah malam Natal hingga besok pagi dapat berjalan aman dan lancar,”ujar Kapolres.
 
Untuk kekuatan personil sendiri, lanjut Kapolres, total 290 personil gabungan yang diturunkan terdiri dari anggota Polri, TNI, Sat Pol-PP, Dishub, PMI, Damkar, dan stakholder terkait.
 
Tak lupa, dalam peninjauan ini Sekda bersama Kapolres dan Dandim menyerahkan bingkisan kepada para pendeta dan para petugas dalam pengamanan perayaan.
 
Diwaktu bersamaan, Pendeta Arisman Siritoyted mengucapkan terima kasih atas kunjungan Sekda bersama Kapolres, Dandim 0404/Muara Enim dan rombongan lainnya. Ini sangat berarti karena membuat pihaknya merasa aman, nyaman dan terlindungi dalam melaksanakan perayaan Natal. (HAI)

News Feed

Anggaran: Operasional Satpol PP Kota Depok  dalam Setahun Hanya 270 juta Rupiah atau hanya  sepuluh Persen dari Anggaran yang Ada.

Sel, 4 Mar 2025 02:43:35pm

Anggaran: Operasional Satpol PP Kota Depok  dalam Setahun Hanya 270 juta Rupiah atau hanya  sepuluh persent saja. Platmerah.net, Depok- Hampir 90%...

Lagi, Polres Muara Enim Gelar Konferensi Pers Ungkap Kasus Penambangan Batu Bara Ilegal

Sel, 4 Mar 2025 10:58:21am

Media Platmerah I MUARA ENIM (SUMSEL) – Kepolisian Resor Muara Enim, Polda Sumatera Selatan tidak main-main untuk terus menangkap dan mengungkap...

PWI dan IJTI Diskusi Kehumasan ke Jajaran Polres dan Polsek

Sel, 4 Mar 2025 05:39:28am

PWI dan IJTI Diskusi Kehumasan ke Jajaran Polres dan Polsek Platmerah.net,Depok - Seksi Hubungan Masyarakat (Humas) Polres Metro (Polrestro) Depok...

PWI Kota Depok Gelar Khataman Quran dan Santunan Yatim

Sen, 3 Mar 2025 08:27:10am

  -PWI Kota Depok Gelar Khataman Quran dan Santunan Yatim Platmerah.net,Depok-Memeriahkan bulan suci Ramadhan, Persatuan Wartawan Indonesia...

DPD Forkabi Kota Depok Bangun Rumah Adat Betawi

Ming, 2 Mar 2025 05:14:04pm

    DPD Forkabi Kota Depok Bangun Sebuah Rumah Adat Betawi Platmerah.net,Depok- DPD Forkabi Kota Depok membang un sebuah Rumah Betawi...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 76
  • Visit Today : 79
  • Visitors Total : 176835
  • Visit Total : 319960