Terbetik Berita Jokowi Akan Melantik Menkominfo, 4 Wamen dan Wantimpres

Ming, 16 Jul 2023 08:27:17pm Dilihat 1187 kali author lili purwakarta
[Sassy_Social_Share]

JAKARTA – Presiden Joko Widodo disebut akan melakukan reshuffle kabinet pada besok hari, Senin 17 Juli 2023. Ada sejumlah “pos” yang akan ditempati oleh sejumlah tokoh.
 
Berdasarkan informasi yang dihimpun, berikut ini nama-nama yang akan mengisi posisi kabinet yang akan dilantik tersebut.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) akan diisi oleh Budi Arie dan Nezar Patria akan menjadi Wakil Menkominfo. Lalu Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Wamendes PDTT) akan diisi Prof Paiman Raharjo.

Pahala Mansury digeser menjadi Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu). Sementara Rosan Roeslani akan mengisi posisi Wakil Menteri BUMN.

Selain itu, Djan Farid dikabarkan akan dilantik menjadi anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres).

Sebagai informasi, kocok ulang kabinet tersebut diketahui berdasarkan undangan pelantikan yang tersebar ke awak media.

“Pelantikan menteri dan wakil menteri Kabinet Idonesia Maju sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024,” tulis keterangan undangan tersebut.

Pelantikan akan berlangsung di Istana Negara pukul 10.00 WIB.

Platmerah pun sudah mengkonfirmasi kabar tersebut melalui pesan Whatsapp ke Mensesneg Pratikno, namun belum mendapat balasan. (SS)

 

 

News Feed

Bentuk Pelayanan Ke Masyarakat, Polres Purwakarta Kerahkan Personil Untuk Pengamanan Aksi Mahasiswa

Kam, 27 Jun 2024 02:38:34pm

PURWAKARTA - Sebanyak 100 personil Kepolisian dari Jajaran Polres Purwakarta dan Polsek jajaran disiagakan untuk mengamankan jalannya aksi unjuk rasa...

Masyarakat Resah Adanya Gudang Manggis Diwilayah Tersebut

Kam, 27 Jun 2024 02:14:20pm

PURWAKARTA - Masyarakat Kampung Sulukuning Desa Mekargalih Jatiluhur mulai resah adanya gudang manggis yang berdomisili diwilayah tersebut diduga...

Keluarga Besar di Kelurahan Pondok Jaya Ucapkan Selamat Atas Peraihan Gelar Doktor Supian Suri

Rab, 26 Jun 2024 11:12:09pm

Keluarga Besar di Kelurahan Pondok Jaya Ucapkan Selamat Atas Peraihan Gelar Doktor Supian Suri Platmerah.net,Depok- Keluarga  besar Supian Suri di...

Bakti Kesehatan Jelang HUT Bhayangkara Ke-78, Polres Purwakarta Gelar Donor Darah

Rab, 26 Jun 2024 06:53:11pm

PURWAKARTA - Dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-78 Bhayangkara, Polres Purwakarta menggelar donor darah yang bekerjasama dengan PMI...

Peringati Hani 2024, Kapolres Purwakarta Ajak Generasi Muda Jauhi Narkoba

Rab, 26 Jun 2024 06:48:20pm

PURWAKARTA - Dalam momentum peringatan Hari Anti Narkoba Internasional atau HANI yang jatuh setiap 26 Juni, Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 79
  • Visit Today : 95
  • Visitors Total : 102505
  • Visit Total : 201769