Surat Pengunduran Diri Lili Sudah Diterima Jokowi

Sen, 11 Jul 2022 02:54:12pm Dilihat 2507 kali author lili purwakarta
lili-pintauli-siregar-7_43
[Sassy_Social_Share]

JAKARTA – Lili Pintauli Siregar memutuskan mundur dari jabatannya sebagai wakil ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Pengunduran diri tersebut diumumkan oleh Dewan Pengawas (Dewas) KPK.

“Maka terperiksa (Lili) tidak lagi berstatus sebagai insan komisi,” ujar Ketua Dewas KPK Tumpak Hatorangan Panggabean di Kantor Dewas KPK, Jakarta Selatan, Senin (11/7).

Pengunduran diri ini membuat persidangan dugaan pelanggaran etik penerimaan fasilitas menonton MotoGP di Mandalika berhenti. Penghentian persidangan sudah dimusyawarahkan oleh Dewas KPK.

“Dugaan pelanggaran etik tidak lagi dapat dipertanggungjawabkan terhadap terperiksa (Lili),” tuturnya.

Pengunduran diri Lili didasari dengan surat keputusan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Surat pengunduran diri Lili sudah diterima Jokowi. Kepala Negara sudah menyetujui pengunduran diri tersebut.

“Surat pengunduran diri Lili Pintauli Siregar telah diterima oleh Presiden Jokowi. Presiden Jokowi sudah menandatangani Keppres Pemberhentian LPS (Lili Pintauli Siregar),” ungkap Staf Khusus Menteri Sekretariat Negara (Mensesneg) Faldo Maldini, Senin (11/7). Dilansir dari RM.id.

Faldo menegaskan keputusan Jokowi sudah sesuai prosedur. Kepala Negara mengeluarkan keputusannya mengacu pada Undang-Undang KPK.

Lili Pintauli dilaporkan ke Dewas KPK karena diduga menerima beberapa fasilitas saat menonton MotoGP di Mandalika. Mulai dari menonton MotoGP sejak 18 sampai 20 Maret 2022 pada Grandstand Premium Zona A-Red, hingga menginap di Amber Lombok Resort pada 16 Maret sampai 22 Maret 2022.

News Feed

Partai Bulan Bintang DPC  Depok Bangkit Targetkan  5  Kursi

Sen, 28 Feb 2022 05:50:27pm

Partai Bulan Bintang DPC  Depok Bangkit Targetkan  5  Kursi Platmerah.Net,Depok-Kehadiran Partai Bulan Bintang di DPC  PBB  kota Depok...

Anggota Wantimpres Arifin Panigoro Meninggal Dunia di Amerika

Sen, 28 Feb 2022 09:44:25am

PLATMERAH,- Kabar duka kembali mengguncang Tanah Air. Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) sekaligus pendiri Medco Group, Dr HC. Ir. H....

Babinsa Koramil 08/ Parmonangan Pastikan Pembeli Dan Penjual Masuk Pasar Tradisional Aek Raja Wajib Vaksinasi

Jum, 25 Feb 2022 03:58:38pm

PLATMERAHNEWS ( TAPUT )- Vaksinasi menjadi salah satu upaya menekan penyebaran virus Covid-19. Bukti sudah melakukan vaksinasi Covid-19 menjadi...

Peran Penting UHN Medan Dalam Pemberantasan Korupsi, Hadirkan Wakil Ketua KPK di Kuliah Umum

Jum, 25 Feb 2022 03:45:58pm

Rektor Universitas HKBP Nommensen Medan Dr. Haposan Siallagan, S.H., M.H. berfoto...

Satu Rudal Setan Rusia Sanggup Musnahkan Inggris dan Wales

Jum, 25 Feb 2022 01:22:48pm

PLATMERAH.NET - Bencana perang dunia ketiga yang diramalkan akan terjadi memang sangat menakutkan bagi umat manusia. Diprediksi lebih dari setengah...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 588
  • Visit Today : 627
  • Visitors Total : 388934
  • Visit Total : 690911