Resmi, Mini Zoo And Jogging Track Bukit Asam Dibuka Kembali oleh PTBA dan Camat Lawang Kidul

Rab, 16 Feb 2022 11:25:48pm Dilihat 1509 kali author aldo muara enim
[Sassy_Social_Share]

PLATMERAH I TANJUNG ENIM (SUMSEL) – Dalam rangka mendukung menggeliatnya kembali pertumbuhan di sektor ekonomi khususnya di Tanjung Enim, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim, serta persiapan launching Tanjung Enim Kota Wisata, PT Bukit Asam Tbk (PTBA) resmi membuka kembali tempat rekreasi Wisata Mini Zoo And Jogging Track Bukit Asam, pada hari ini, Jumat (4/2/2022).
 
Sebelumnya sejak pandemi Covid-19 tempat rekreasi Wisata Mini Zoo And Jogging Track Bukit Asam ditutup sementara waktu sampai batas waktu yang tidak ditentukan, untuk menekan angka penyebaran dan memutus mata rantai Covid-19. 
 
Manajer Humas, Komunikasi dan Adm Korporat PTBA, Dayaningrat mengatakan bahwa pembukaan Wisata Mini Zoo And Jogging Track ini masih bersifat uji coba seiring dengan telah dimulainya berbagai aktivitas masyarakat Tanjung Enim.
 
Selain itu, pihaknya mengaku telah banyak menerima masukan dari berbagai pihak agar destinasi wisata tersebut dibuka dengan penerapan Protokol Kesehatan secara ketat.
 
“Artinya, pengunjung yang datang ke Wisata Mini Zoo And Jogging Track wajib patuhi protokol kesehatan covid, seperti menggunakan masker, jaga jarak, mencuci tangan dan hindari kerumunan. Bila dilanggar, mohon maaf kami tidak mengizinkan, karena untuk kebaikan kita semua,” tegasnya.
 
Dayaningrat melanjutkan bahwa kebijakan pembukaan destinasi Zoo And Jogging Track ini nantinya tetap akan dilakukan rutin evaluasi secara berkala. Jika kondisi pandemi semakin membaik, wisata ini tetap terus dibuka, begitu juga sebaliknya.
 
“Maka dari itu, tidak menutup kemungkinan bila pandemi semakin membaik alternatif destinasi wisata yang lain dalam rangka mendukung Tanjung Enim Kota Wisata akan dipertimbangkan untuk bisa dibuka secara bertahap,” ungkapnya.
 
Sementara itu, Camat Lawang Kidul Andrille Martin, SE atas nama Pemerintah Kecamatan Lawang Kidul menyambut baik pembukaan kembali wahana Wisata Mini Zoo And Jogging Track, dengan harapan masyarakat bisa beredukasi dengan alam dan refreshing tidak usah ke luar daerah cukup di Tanjung Enim saja.
 
Namun demikian, ia menegaskan pengunjung yang akan masuk ke area wisata ini diterapkan Protokol kesehatan yang ketat dengan terlebih dulu harus memiliki aplikasi Peduli Lindungi agar bisa melakukan scan barcode sebagai tanda sudah di vaksin, meskipun ditengah menurunnya pandemi.
 
Kemudian Camat juga menegaskan untuki tiket masuk ke Wisata Mini Zoo And Jogging Track tidak dipungut biaya alias gratis, yang dibuka pukul 08.00-17.00 WIB, dan begitu juga gratis untuk parkir kendaraan.
 
“Saya minta kepada PTBA untuk menempatkan sekuriti agar memberikan kenyamanan dan keamanan pengunjung. Masyarakat agar menjaga kebersihan dan ketertiban dalam area, serta agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan di semua kegiatan di Tanjung Enim,”pintanya.
 
Camat menambahkan untuk pengelola kiranya bisa melibatkan masyarakat dengan membuka usaha baru dengan menyiapkan wortel dan jagung kering, yang nantinya bisa dibeli pengunjung untuk menjadi pakan rusa, kelinci, dan marmut. 
 
Selain Camat Lawang Kidul, turut hadir mendampingi Senior Manager (SM) Pengelolaan Lingkungan dan Penunjang Tambang (PLPT) PT Bukit Asam, Amar, SM Pengelolaan Aset dan Infrastruktur Sipil Penunjang PTBA, Ichsan Aprideni dan SM Layanan Operasional, Samiaji Nugroho, Tim Kota Wisata (Kowis) PTBA (Rustam Aminudin, Dwi, Budi Lesmono), Danramil 404-05 Tanjung Enim Kapt CZL Sujarwo, Mewakili Kapolsek Lawang Kidul, Bhabinkantibmas Kelurahan Pasar Tanjung Enim, Aipda Amriyanto, Kepala UPTD Kebersihan dan Pertamanan Tanjung Enim, Dedi Elyadi, serta perwakilan CSR PTBA Listati dan Staf Humas PTBA H.Muhamad Saman. (HAI)

News Feed

Tujuan Perdagangan Internasional adalah Memperoleh Keuntungan, Ini Faktor Penyebabnya

Sel, 8 Feb 2022 07:47:58am

Jakarta Perdagangan internasional adalah kegiatan jual-beli barang dan jasa antar negara. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menjelaskan dalam...

Festival Budaya Ini Dekatkan Wayang pada Milenial

Sel, 8 Feb 2022 07:44:43am

Jakarta, Beritasatu.com - Bila selama ini masyarakat mengenal Gatot Kaca dari pagelaran wayang kulit atau sendratari wayang orang, kini ada cara...

Pemindahan Ibu Kota Negara di Mata Tokoh Politik Prabowo, Ganjar, Anies, Ridwan Kamil

Sel, 8 Feb 2022 07:41:26am

Rencana pemindahan ibu kota negara (IKN) dari Jakarta ke Kalimantan Timur ikut menjadi perhatian sejumlah tokoh yang ramai dibicarakan akan bersaing...

Hasil Survei, Ini 3 Partai Politik yang akan Mendominasi Pemilu 2024

Sel, 8 Feb 2022 07:38:55am

PLATMERAH || Center for Political Communication Studies (CPCS) telah melakukan survei selama periode 21 sampai 31 Januari 2022. Hasilnya,...

Pemerintah Respons Petisi Penolakan Proyek Ibu Kota Negara

Sel, 8 Feb 2022 07:36:10am

Pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan masih terus mendapat pertentangan. Terbaru adanya petisi penolakan pembangunan yang...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 1545
  • Visit Today : 1844
  • Visitors Total : 382966
  • Visit Total : 684291