VOA Indonesia Dibekukan Untuk Sementara, setelah 83 tahun Beroperasi.

Ming, 16 Mar 2025 09:06:26pm Dilihat 141 kali author Wismo
IMG_2626-768x299
[Sassy_Social_Share]

VOA Indonesia Dibekukan Untuk Sementara, setelah 83 tahun Beroperasi.

Platmerah.net,Washington DC,Sebuah pesan pendek muncul di layar computer para wartawan Voice of America. ‘’Isinya meminta agar kami tidak melakukan wawancara atau reportase hari ini,’’ tutur seorang wartawan VOA Indonesia dengan nada sedih, Sabtu pagi pekan ini. ‘’Saya tidak bisa ke mana-mana hari ini, ‘’ lanjut wartawan yang bekerja sebagai wartawan senior sejak belasan tahun.

Kesedihan itulah yang dialami 1.300 lebih karyawan VOA yang bertugas di media elektronik itu. ‘’Saya sangat sedih, karena baru pertama kali selama 83 tahun, cerita yang disuarakan VOA dibungkam,’’ kata Abrahamowitz dalam postingan di Linkendin. Menurutnya, VOA berperan penting menjalankan peranannya ‘’Berjuang untuk kebebasan dan demokrasi di seluruh dunia,’’ tulisnya lagi.

Rasa sedih juga dialami para wartawan VOA Indonesia lainnya. Termasuk 35 staf dan 10 pegawai tidak tetap yang berkantor di Washington DC, juga 3 direktur dan 3 staf di Jakarta serta 8 koresponden yang berlokasi di berbagai kota Indonesia.

Tak cuma itu. Induk perusahaannya the US Agency for Global Media, USAGM, juga membekukan kegiatan Radio Free Europe/Radio Liberty. Keduanya menyiarkan berita ke negara-negara Eropa Timur, termasuk Rusia dan Ukraina. Sebuah radio Bernama Radio Free Asia yang menyiarkan kabar ke Cina dan Korea Utara juga dihentikan kegiatannya.

Tindakan pembekuan kegiatan VOA itu dikirimkan sekitar pukul 9.40 Sabtu waktu setempat itu dikirimkan lewat email ke seluruh karyawan, setelah Presiden mengeluarkan perintah eksekutifnya untuk membekukan kegiatan USAGM dan organisasi lainnya. Intinya, agar ‘’Mengurangi seluruh kegiatan dan fungsi serta para personalnya,’’ tulisnya. Perintah itu, akan dilanjutkan dengan mengurangi birokrasi Federal yang dinilai tidak begitu penting,’’ tulisnya.

Tak Cuma itu. Meski para karyawan tetap digaji hingga waktu yang ditentukan, mereka diminta menyerahkan kartu karyawan USAGM plus kunci meja kerja, kantor dan akses ke dokumen alat elektronik dan telepon serta peralatan lain. Para karyawan VOA diminta melapor diri untuk bekerja sehari sebelumnya. ‘’Para wartawan masih dianggap sebagai karyawan USAGM.

Seperti diketahui, VOA disiarkan secara internasional melalui 50 bahasa di seluruh dunia. VOA bahasa Indonesia mulai mengudara tahun 1942 tak lama setelah VOA didirikan. Sejak itu, warga Indonesia mampu menangkap siaran VOA lewat radio gelombang pendek, setelah era Reformasi 1998, VOA berafiliasi dengan radio-radio FM di tanah air. Pada tahun 2000 VOA melebarkan sayap dengan menyiarkan program televisi bekerjasama dengan 30 stasiun telvisi local Indonesia. Kini, seluruh siaran itu tak bisa lagi dinikmati.(**).

 

 

News Feed

Guna mencegah penyebaran virus covid 19 masyarakat Humbahas melakukan vaksinasi

Rab, 16 Feb 2022 11:58:50pm

PLATMERAH.NET HUMBAHAS (Sumut) Dalam rangka pencegahan virus covid 19 masyarakat kabupaten Humbang Hasundutan melakukan vaksinasi 1 dan booster...

Ngopi Bareng Wartawan Depok Hadirkan Ketua dan Komunitas Wartawan setempat

Rab, 16 Feb 2022 11:29:34pm

Ngopi Bareng Wartawan Depok Hadirkan Ketua dan Komunitas Wartawan setempat Platmerah.Net,Depok- Masih dalam rangkaian memperingati Hari Pers...

Resmi, Mini Zoo And Jogging Track Bukit Asam Dibuka Kembali oleh PTBA dan Camat Lawang Kidul

Rab, 16 Feb 2022 11:25:48pm

PLATMERAH I TANJUNG ENIM (SUMSEL) - Dalam rangka mendukung menggeliatnya kembali pertumbuhan di sektor ekonomi khususnya di Tanjung Enim, Kecamatan...

PBB Serdang Bedagai Kunjungi Kapolres Baru Sergai

Rab, 16 Feb 2022 11:21:03pm

PLAT MERAH ||Sergai || Dalam rangka menyambut Natal Dan Tahun Baru, PBB DPC Kabupaten Serdang Bedagai melakukan kunjungan untuk program PBB DPC...

Muskorda dan Deklarasi Pengurus IJTI Korda Kota Depok periode 2022-2025

Rab, 16 Feb 2022 11:09:08pm

Muskorda dan Deklarasi Pengurus IJTI Korda Kota Depok periode 2022-2025   Platmerah.Net,Depok-Pengurus Koordinator Daerah (Korda) Ikatan...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 527
  • Visit Today : 741
  • Visitors Total : 165785
  • Visit Total : 292471