Satpolairud Evakuasi Lansia Meninggal di KJA Waduk Jatiluhur

Kam, 16 Nov 2023 07:02:35pm Dilihat 498 kali author lili purwakarta
IMG-20231116-WA0217
[Sassy_Social_Share]

PURWAKARTA – Seorang pria lansia berusia 62 tahun ditemukan tewas di kolam jaring apung (KJA) Waduk Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, pada Kamis, 16 November 2023.

Korban diketahui bernama Ng Katjin alias Asni warga Jalan Kamboja, Kelurahan Nagri Tengah, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta itu diduga sakit sebelum ditemukan meninggal dunia di Waduk Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Pria tersebut ditemukan tewas di perairan Waduk Jatiluhur di kolam jaring apung (KJA) Ta Kanta yang persisnya di Zona V, Desa Panyindangan, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Mendapat laporan adanya penemuan orang meninggal dunia itu anggota Satpolairud Polres Purwakarta mendatangi TKP yang berada di KJA tengah perairan.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kasar Polairud, AKP Jajang Sukandar mengatakan, pihaknya mendapat laporan perihal orang meninggal yang terjadi di saung kolam apung Perairan Waduk Jatiluhur Kabupaten Purwakarta, Pada Kamis, 16 November 2023, sekira pukul 08.00 WIB.

Jajang menjelaskan, sebelum ditemukan pria tewas tersebut dalam kondisi telentang di kolam jaring apung, korban sempat bercerita tentang sakit yang dialaminya kepada Ng Ka Khin alias Gunawan (54).

“Sebelumnya Pada Rabu, 15 November 2023, sekira pukul 23.00 WIB, korban berceita kepada Ng Ka Khin alias Gunawan (54) bahwa korban sakit kepala lalu korban masuk ke dalam saung untuk beristirahat,” ucap Jajang, pada Kamis, 16 November 2023.

Dari informasi beberapa saksi diketahui, lanjut dia, sebelumnya korban mengeluh sakit di bagian kepala. Namun polisi belum bisa memastikan penyebab kematian korban.

“Pada Kamis, 16 November 2023, sekira pukul 08.00 WIB, korban ditemukan pertama kali dalam kondisi tewas oleh rekannya, yang curiga karena pria ini tidak terlihat keluar kamar,” kata Jajang.

Ia menambahkan, saat korban telah dievakuasi ke darat menggunakan kapal patroli VIII-2341 Sat Polairud Polres Purwakarta, lalu korban dievakuasi ke darat oleh Sat Polairud Polres Purwakarta, kemudian dibawa oleh tim Inafis Sat Reskrim ke RSUD Bayu Asih Purwakarta untuk dilakukan otopsi dan visum luar.

Untuk kepentingan penyelidikan mayat korban dibawa ke RSUD Bayu Asih. Kini kasus kematian korban ditangani Satreskrim Polres Purwakarta.

“Berdasarjkan dari hasil pemeriksaan jasad korban tidak ada tanda-tanda penganiayaan. Namun guna memastikan itu semua, maka korban akan dilakukan otopsi di RSUD Bayu Asih Purwakarta.Sementara penanganan kasus ini dilimpahkan ke Satreskrim Polres Purwakarta,” pungkas AKP Jajang Sukadar.

News Feed

Sah, 4 Anggota PAW DPRD Muara Enim sisa masa jabatan 2019-2024 dilantik 

Sel, 15 Feb 2022 08:30:37pm

  “​​Pj Bupati Ucapkan Selamat Kepada Suherli Asgap, Inayah Y (PDIP), Muhamad Napoleon (PPP), dan Bambang Hermanto...

PMR SMK Bukit Asam Raih Juara 3 antar Sekolah Se-Kabupaten Muara Enim

Sel, 15 Feb 2022 08:26:07pm

  “Di Event Bulan K3 Tahun 2022 PT Bukit Asam Tbk” PLATMERAHNEWS I TANJUNG ENIM (SUMSEL) - Palang Merah Remaja (PMR) SMK Bukit Asam (SMK...

Pekerjaan Taman Tematik Flay Over Arief Rahman Hakim Molor

Sel, 15 Feb 2022 07:08:44pm

Pekerjaan Taman Tematik Flay Over Arief Rahman Hakim Molor Platmerah.Net,Depok-- Aktivis Lingkungan Kota Depok Didiet pertanyakan keberadaan...

Lepas Masa Lajang, Muhammad Ridwan Adzkia Sanding Finetia Mardita

Sel, 15 Feb 2022 07:04:03pm

Melepas Masa Lajang, Muhammad Ridwan Adzkia Sanding Finetia Mardita PADANG - Sebagai Insan Manusia yang lahir ke atas dunia ini, tentunya diciptakan...

Mantan Dandim 0508 Depok Berikan Kesan Mendalam

Sel, 15 Feb 2022 06:57:17pm

Mantan Dandim 0508 Depok Berikan Kesan Mendalam Platmerah.net, Depok- Mantan Dandim 0508 Depok Kolonel Inf. Aulia Fahmi Dalimunte menyebut kan,...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 113
  • Visit Today : 120
  • Visitors Total : 117007
  • Visit Total : 221861