Puncak HPN Depok Daulat Haji Acep Azhari Sebagai Tokoh Pendidikan

Kam, 10 Mar 2022 05:37:51pm Dilihat 1281 kali author Wismo
IMG_20220310_172806
[Sassy_Social_Share]

  • Puncak HPN Depok Daulat Haji Acep Azhari Sebagai Tokoh Pendidikan

 

 

Platmerah.Net, Depok- Perhelatan puncak acara Hari Pers Nasional (HPN) 2022 Tingkat Kota Depok yang digelar Balai Wartawan (Balwan) Kota Depok, di Balai Rakyat Depok 2 berlangsung meriah dan dibanjiri piagam penghargaan.

Salah satu penerima piagam penghargaan, H. Acep Azhari didaulat sebagai Tokoh Pendidikan Kota Depok oleh Panitia HPN 2022 Tingkat Kota Depok. Dirinya dinilai oleh panitia HPN telah mendedikasikan dirinya untuk kemajuan dunia pendidikan di Kota Depok.

“Alhamdulillah, saya merasa tersanjung dinobatkan oleh para wartawan di Hari Pers Nasional sebagai tokoh pendidikan. Tentunya ini akan lebih memacu diri saya dalam mengembangkan dunia pendidikan dalam melahirkan para siswa siswi yang membanggakan Kota Depok dalam meraih prestasi,” kata H. Acep Azhari yang juga Pimpinan umum media Depok Pembaharuan (Debar), Rabu (09/03/2022).

Acep juga mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional, khususnya buat teman-teman media di Kota Depok, semoga pers menjadi pilar yang dibanggakan oleh masyarakat. “Sukses pelaksanaan HPN 2022 tingkat Kota Depok,” ujarnya.

Sedangkan Sekretaris Umum PWI Jaya,  Kesit B Handoyo yang juga menerima penghargaan sebagai Tokoh Pers Nasional Peduli Terhadap Perkembangan Dunia Jurnalistik di Kota Depok mengatakan, media lokal harus bisa menjadi trigger untuk media nasional.

Dirinya menambahkan, namun akurasi dari pemberitaan tersebut harus bisa dipertanggungjawabkan. Dengan demikian media lokal bisa menjadi acuan untuk media nasional bahkan media sosial.

“Saya rasa media lokal harus menjadi yang terdepan memberitakan kejadian yang ada di daerahnya,” tutupnya. (Wismo).

News Feed

Pandangan Umum Fraksi PKS terhadap LKPJ dan 6 Raperda Kota Kota Depok

Sab, 2 Apr 2022 09:45:21pm

Platmerah.net,Depok-  Fraksi Partai Keadilan Sejahtera PKS  sampaikan tanggapan terhadap LKPJ dan 6 (enam) Raperda yang disampaikan Walikota Depok...

Hikmahanto Juwana Sayangkan Sikap Justin Trudeau Menolak Putin

Sab, 2 Apr 2022 03:09:03pm

PLATMERAH || JAKARTA || Justin Trudeau, Perdana Menteri Kanada, telah menyampaikan secara langsung ke Presiden Jokowi sebagai Presiden G20 terkait...

Silahturahmi dan Konsolidasi Garda Pemuda Nasdem dengan Ketua DPD Nasdem Depok di Pekapuran, Depok.

Sab, 2 Apr 2022 02:30:50pm

Silahturahmidan Konsolidasi Garda Pemuda Nasdem dengan Ketua DPD Nasdem Depok di Pekapuran, Depok. Platmerah.net,Depok- Silahturahmi dan Konsolidasi...

Pj Bupati Muara Enim Launching Ruas Jalan Desa Pagar Dewa – Pagar Agung, Karya Bhakti TNI Tahun 2021

Jum, 1 Apr 2022 09:56:26pm

PLATMERAH I MUARA ENIM (SUMSEL) - Setelah pagi harinya terlebih dahulu meresmikan Peningkatan Ruas Jalan Simpang Aur - Desa Muara Harapan, Kecamatan...

Lokakarya Mini Lintas Sektoral UPTD Puskesmas Pancoran Mas di Aula Kelurahan Depok

Jum, 1 Apr 2022 04:58:16pm

Lokakarya Mini Lintas Sektoral UPTD Puskesmas Pancoran Mas di Aula Kelurahan Depok Platmerah.Net,Depok Lokakarya Mini Tribulanan Lintas Sektoral...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 151
  • Visit Today : 203
  • Visitors Total : 102426
  • Visit Total : 201673