Serah Terima Peserta Didik kelas XII kepada Orang Tua/Wali, 213 siswa SMA Bukit Asam Lulus Seratus Persen

Rab, 25 Mei 2022 01:26:41pm Dilihat 930 kali author aldo muara enim
C3FAEDBE-F2AC-4F10-98AA-5530ABCA93DC
[Sassy_Social_Share]

Platmerah.Net I TANJUNG ENIM (SUMSEL) – SMA Bukit Asam (SMABA) Tanjung Enim tahun ini melepas sebanyak 213 orang siswa. Acara yang dikemas dalam Serah Terima Peserta Didik kelas XII kepada Orang Tua/Wali ini berlangsung di Aula sekolah, Rabu (25/5/2022) dengan tetap menjaga protokol kesehatan Covid-19. Tampak hadir siswa yang juga di dampingi orang tuanya saat mengikuti acara tersebut.
 
Ikut hadir Pengurus Yayasan Bukit Asam, Komite sekolah, Pengawas SMA Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan, dan unsur Tripika Kecamatan Lawang Kidul.
 
Kepala SMA Bukit Asam, Tenny Dahyani, SPd., MPd menerangkan, siswa kelas XII yang diserahkan kembali kepada orang tua yakni 126 anak jurusan IPA, dan 87 anak jurusan IPS. Mereka dinyatakan lulus seratus persen pada 5 Mei 2022 lalu pada saat pengumuman di sekolah.
 
“Tidak ada aksi corat-coret seragam tahun ini. Karena sekolah akan memberikan sanksi. Namun pada kali ini, sekolah memfasilitasi corat-coret di tempat yang kita siapkan. Dari pada coret-coret di seragam, sebaiknya seragam sekolah bekas kita kumpulkan dan bisa di sumbangkan kepada adik kelas, atau yang membutuhkan,”pesan Tenny pada saat memberikan sambutan.
 
Lebih lanjut Tenny menyampaikan, siswa yang lulus tahun ini juga sebagian sudah di terima di berbagai Perguruan Tinggi Negeri (PTN) terkemuka melalui jalur khusus, dan jalur undangan. Pihaknya sangat bersyukur, jika seluruh siswa dapat melanjutkan pendidikan kuliah di Perguruan Tinggi Negeri.
 
“Laporan yang masuk baru 28 siswa yang masuk PTN melalui jalur khusus, maupun undangan. Kita masih menunggu untuk jalur umum, mudah-mudahan tahun ini seratus persen bisa masuk PTN, atau minimal sama dengan tahun lalu,”imbuh Tenny.
 
 
Sementara itu, Ketua Yayasan Bukit Asam, Venpri Sagara melalui Sekretaris H. Amirudin Sapuan, S.H mengatakan kepada siswa yang lulus untuk bisa menjaga nama baik almamater SMA Bukit Asam di manapun berada. Ia pun mengapresiasi kepada para dewan guru yang selama ini sudah memberikan didikan dan bimbingan kepada anak-anak selama 3 tahun ini.
 
“Kepada anak-anak saya ucapkan selamat atas kelulusannya, dan semoga nanti bisa menjadi orang bermanfaat di tempat manapun kamu berada,”ucap Amir mengakhiri sambutannya.(HAI)

News Feed

Ketua PPWI Sultra La Songo Bakal Bertandang ke KPK dan Mabes Polri,selain hadiri Kongres ke 3 PPWI.

Ming, 6 Nov 2022 06:34:25pm

KetuaPPWI Sultra La Songo Bakal Bertandang ke KPK dan Mabes Polri,selain hadiri Kongres ke 3 PPWI.   Platmerah.net,Kendari-Pewarta Warga...

Penguatan Akar Budaya Bangsa Cegah Intoleransi, Radikalisme dan Terorisme, BNPT RI Gelar Parade Budaya

Ming, 6 Nov 2022 07:49:53am

JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI) terus berupaya meminimalisir intoleransi, radikalisme maupu aksi...

BPN Kota Depok Perbaiki Kinerja Melalui Program Pelataran dan selesaikan 200 Sertifikat tertunda

Jum, 4 Nov 2022 09:38:35pm

BPN Kota Depok Perbaiki Kinerja Melalui Program Pelataran dan selesaikan 200 Sertifikat tertunda Platmerag.net, Depok- Image miring masyarakat...

Bukit Asam Bahagiakan Pasien Cuci Darah RSUD HM Rabain dengan Mengajak Karya Wisata di Museum Batubara

Kam, 3 Nov 2022 04:56:27pm

Platmerah.Net I MUARAENIM (SUMSEL) - Sebanyak 65 orang terdiri pasien cuci darah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr HM Rabain Muara Enim menggelar...

SD dan SMP Bukit Asam Gelar Wisuda Tahfidz Alquran Angkatan Ke-II

Kam, 3 Nov 2022 03:36:48pm

“Tak hanya tingkatkan prestasi akademik, namun berimbang dengan pendidikan karakter siswa yang religius”   Platmerah.Net I TANJUNG ENIM...

Baca Juga

Berita Terbaru

International

Fokus

Visitor

  • Visitor Today : 26
  • Visit Today : 32
  • Visitors Total : 76678
  • Visit Total : 142571